Alumni Akpol '95 Polda Sumbar Gelar Vaksinasi dan Penyerahan Bansos di UNP Padang

Alumni Akpol '95 Gelar Vaksinasi dan Penyerahan Bansos di UNP Padang, Jumat (3/9/2021) (Dok. Infopublik.id)

Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan '95 menggelar kegiatan vaksinasi massal dan memberikan bantuan sosial kepada masyarakat di Auditorium Universitas Negeri Padang (UNP), Jumat (3/9/2021).

Koordinator alumni Akpol '95 Sumatera Barat, Kombes Pol Defrian Donimando mengatakan, kegiatan ini dilakukan serentak di 13 provinsi, untuk di Sumatera Barat ditargetkan sebanyak 2000 vaksinasi serta 1000 paket bantuan sosial.

Menurutnya kegiatan ini diselenggarakan guna membantu program pemerintah dalam upaya melakukan percepatan vaksinasi terhadap warga, guna mengatasi pandemi Covid-19.

Ia menjelaskan kegiatan dengan tema Patriatama berbagi di masa pandemi ini menyasar kalangan akademisi, mahasiswa dan masyarakat yang berada di sekitar kampus UNP.

“Kegiatan ini berawal dari rasa empati dan ikut merasakan dampak pandemi, serta membantu program pemerintah dalam hal mempercepat proses vaksinasi," ujar Defrian, dikutip dari laman Infopublik.id, Sabtu (4/9/2021).

Kegiatan ini sendiri akan dilaksanakan selama dua hari, yakni Jumat (3/9/2021) dan Senin (6/9/2021). Sementara untuk vaksin yang dipakai adalah vaksin jenis Sinovac.

Ia menambahkan, selama pelaksanaan kegiatan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara disiplin, guna mencegah penyebaran Covid-19 dan terciptanya klaster baru.

"Edukasi penerapan Prokes menjadi hal yang perlu dan harus dilakukan, kita terus akan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya melaksanakan prokes guna meminimalisir penyebaran Covid-19," katanya. 

(MC Padang)

Editor: Sutan Marajo

Related Stories