Heppiii Community Madiun Berbagi Kurban Gunakan Dokar Kuda Hingga Motor Trail

Karta Persada Dagangan membagikan paket daging kurban dalam kegiatan Idul Adha beberapa waktu lalu, dengan menggunakan dokar kuda. (istimewa)

Heppiii Community Madiun punya beragam cerita unik saat pelaksanaan Idul Adha 1442 H. Berbagai macam keunikan tersebut ditampilkan saat membagikan daging kurban kepada warga kurang mampu di Madiun dan sekitarnya.

Karta Persada Dagangan misalnya. Mereka membagikan bingkisan daging kurban yang dikemas dengan besek, wadah dari anyaman bambu yang merupakan hasil kerajinan UMKM Desa dagangan. Hal itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan untuk mengurangi sampah plastik.

“Pembagian ke warga juga dilakukan dengan cara yang cukup menarik, yakni menggunakan dokar kuda. Selain daging kurban, komunitas juga membagikan masker sebagai bentuk kepedulian untuk saling mengingatkan dan menjaga protokol Kesehatan di kala pandemi. Perwakilan karta juga ada yang menggunakan kostum Om Jin, maskot Heppiii Community,” tutur Belladira, Koordinator Heppiii Community Madiun, Jumat (23/7/2021).

Karta lain juga tak kalah unik. Karta Dasa Mulyo Desa Candimulyo menyalurkan paket daging kurban dengan kostum Mataraman yang merupakan seragam kerajaan nusantara dahulu kala. Begitu juga dengan Karta Tunas Muda yang memilih menggunakan mobil kustom menyerupai VW. Mobil seperti ini biasanya disewakan ke masyarakat sebagai hiburan bagi warga Desa Jiwan. Sementara itu, Karta Ridho Pangeran mendistribusikan paket daging kurban dengan 10 motor trail milik anggota karta.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Kolaborasi Komunitas Indonesia Timur Area (KITA) tahun 2021. Bersamaan dengan momentum hari Kurban 1442 H, Kolaborasi KITA menggelar program #KITAberbagi2021 dengan tema ‘KITA Berbagi, Merajut Peduli Untuk Sesama’

Program sosial ini melibatkan sebanyak 679 komunitas dengan lebih dari 14.000 anggota di 82 kabupaten/kota di Indonesia Timur. Namun, dalam pelaksanaannya, masing-masing komunitas hanya diwakili beberapa anggotanya dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan secara ketat.

Komunitas yang terdiri dari Bold Riders, Super Friends, Heppiii Community, dan Kill The LAst ini berhasil mengumpulkan lebih dari 670 kambing dan 7 sapi. Hewan-hewan kurban itu kemudian dipotong dan dagingnya diberikan kepada ribuan anggota masyarakat yang berhak, yang tersebar di 82 kabupaten/kota.

Kolaborasi KITA ini merupakan tahun kedua. Pada tahun 2020, kegiatan yang sama melibatkan 379 komunitas dengan donasi sebanyak 5 ekor sapi dan 202 ekor kambing. Saat itu lebih dari 5.000 paket daging kurban berhasil dibagikan.

Pembagian hewan kurban hasil inisiatif dari Kolaborasi KITA tahun 2021 ini semakin berarti. Pasalnya, program ini berhasil mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Rekornya adalah Pembagian Paket Daging Kurban Oleh Komunitas Terbanyak.

Bagi Kolaborasi KITA, ini adalah penghargaan ketiga dari MURI. Sebelumnya Rekor MURI pertama adalah Donor Darah oleh komunitas terbanyak. Sedangkan Rekor MURI kedua merupakan Donor Darah oleh Karang Taruna (Karta) terbanyak. Kedua rekor MURI itu diperoleh dalam program donor darah bertajuk "Bakti Pemuda, Setetes Darah Untuk Negeri" yang digelar pada bulan Sumpah Pemuda, Oktober 2020. (*)

Editor: Sutan Kampai

Related Stories