Skema One Way Diterapkan saat Puncak Arus Balik Lebaran Menuju Jakarta hingga Tol Cikampek

Ilustrasi pemudik dengan kendaraan pribadi. (TrenAsia/Panji Asmoro)

Sejumlah skema rekayasa lalu lintas diberlakukan di tuas tol Trans Jawa menuju Jakarta pada puncak arus balik Lebaran 2023, Senin 24 April 2023. Upaya tersebut untuk mengantisipasi lonjakan pemudik yang akan kembali ke Ibu Kota. 

Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri, Irjen Firman Shantyabudi, mengatakan pihaknya bakal melanjutkan rekayasa one way dari Gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai Gerbang Tol Cikampek Utama KM 70. “Kami bekerja sama dengan stakeholder terkait untuk menyiapkan sejumlah cara guna mengantisipasi lonjakan pemudik,” ujar Firman dalam keterangan resminya, dilansir TrenAsia, Senin.

Firman menjelaskan pelaksanaan one way bakal dilakukan dengan skema contraflow sebanyak tiga jalur hingga Tol Jakarta-Cikampek KM 47. Namun skema contraflow tak menutup kemungkinan bakal dilanjutkan hingga KM 36 apabila arus lalu lintas masih cukup padat. “Dilanjutkan sampai KM 21, dengan catatan KM 70 sampai KM 66 dua lajur. Kemudian sampai KM 48 tiga lajur, contraflow KM 48 - KM 36 dua lajur. Apabila padat, dilanjutkan KM 36 sampai KM 21 tol Cikampek,” jelasnya.

Lebih lanjut, Polri mengarahka pemudik menuju tol Fungsional Cisumdawu untuk mengantisipasi kepadatan jalur menuju arah Bandung, Sumedang dan sekitarnya. “Ada pengalihan di tol Cipularang melalui Japek 2 Sadang, untuk menghindari pertemuan dari Cipularang dan Cipali yang akan masuk tol Cikampek,” imbuh Firman.

Skema Rekayasa Lalu Lintas Selama Arus Balik Lebaran 2023

Jadwal One Way Arus Balik

GT Kalikangkung KM 414 sampai GT Cikatama KM 70

Senin, 24 April pukul 14.00 - 24.00 WIB

Selasa, 25 April pukul 08.00 - 24.00 WIB

Rabu, 26 April pukul 08.00 - 24.00 WIB

Jadwal Contraflow Arus Balik

GT Cikatama KM 70 sampai GT Karawang Barat KM 47

Senin, 24 April pukul 14.00 - 24.00 WIB

Selasa, 25 April pukul 08.00 - 24.00 WIB

Rabu, 26 April pukul 08.00 - 24.00 WIB (TrenAsia.com)

Editor: Egi Caniago
Bagikan

Related Stories