5 Judul Film Terbaru di Bioskop Cocok untuk Nonton Bareng Keluarga

5 Rekomendasi Judul Film Bioskop Seru untuk Ditonton Liburan Akhir Tahun 2023 (Dok. Visinema)

JAKARTA - Liburan akhir tahun 2023 tentu menjadi suatu hal yang sedang Anda nantikan. Ada berbagai cara untuk menikmati liburan akhir tahun 2023, salah satunya dengan menonton film di bioskop.

Menonton film di bioskop selalu menjadi kegiatan seru saat liburan akhir tahun. Banyak pilihan film bioskop seru yang tayang saat liburan Natal dan Tahun Baru 2024 untuk ditonton bersama teman maupun keluarga.

Dua perusahaan produksi besar seperti DC Comics dan Studio Ghibli juga turut merilis filmnya akhir tahun 2023 ini. Berikut 5 film yang sedang dan akan diputar di bioskop untuk menemani liburan.

Rekomendasi Film Bioskop untuk Liburan Akhir Tahun 2023

1. The Boy and The Heron

The Boy and The Heron

The Boy and the Heron merupakan film animasi karya sutradara Jepang Hayao Miyazaki yang diproduksi oleh Studio Ghibli. Film ini merupakan adaptasi lepas dari sebuah novel berjudul 'How Do You Live?' karya Genzaburo Yoshino.

Film The Boy and the Heron menceritakan kisah seorang laki-laki remaja bernama Mahito Maki yang masih berduka atas kematian ibunya saat Perang Pasifik.

Mahito pun harus berusaha untuk beradaptasi dengan lingkungan baru ketika pindah dari Tokyo. Di rumah barunya, ia bertemu dengan burung cangak abu-abu alias The Grey Heron yang membawanya ke sebuah dunia magis.

Film The Boy and the Heron yang disebut sebagai karya terakhir sutradara Hayao Miyazaki. Animasi ini juga menjadi film termahal yang pernah diproduksi di Jepang sepanjang masa.

The Boy and The Heron diberi rating ‘Semua Umur’ sehingga cocok ditonton bersama seluruh anggota keluarga.

2. The Animal Kingdom

The Animal Kingdom

The Animal Kingdom merupakan sebuah film fiksi ilmiah Perancis yang disutradarai oleh Thomas Cailley dan diproduksi Nord-Ouest Films. Film berbahasa Perancis ini tayang perdana sekaligus sebagai film pembuka Un Sure Regard di Festival Film Cannes ke-76

Film The Animal Kingdom merupakan cerita petualangan seorang anak dan ayahnya dalam dunia yang sebagian manusia mulai mengalami mutasi menjadi makhluk yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Salah satu mutan tersebut yakni ibunya.

Berbeda dari film sejenisnya, The Animal Kingdom adalah film sci-fi yang layak ditonton bagi penggemar drama keluarga. Film ini memiliki cerita yang orisinal, efek yang memukau, dan pemeran dengan akting yang berbakat.

Film yang dibintangi oleh aktor-aktor Perancis yaitu Romain Duris, Paul Kircher, Adele Exarchopoulos ini sudah tayang di berbagai festival film internasional. Namun, penonton harus memperhatikan ratingnya yaitu untuk dewasa 17 tahun ke atas.

3. Jatuh Cinta Seperti di Film-Film

Jatuh Cinta Seperti di Film-Film

Satu lagi film Indonesia yang tayang tahun ini dengan kualitas apik yaitu Jatuh Cinta Seperti di Film-Film. Diperankan oleh berbagai aktor cerdas Tanah Air seperti Nirina Zubir, Ringgo Agus Rahman, Sheila Dara Aisha, Diyon Wiyoko, hingga Julie Estelle film ini memiliki cerita dan plot yang tidak biasa.

Jatuh Cinta Seperti di Film-Film bercerita tentang seoroang penulis film adaptasi yang ingin menulis film naskah asli pertamanya. Secara bersamaan, diam-diam ia menuliskan kisah nyata dirinya jatuh cinta dengan sahabat yang baru saja menjanda.

Hampir 80% film ini diputar dengan warna hitam-putih. Namun, cara Yandy Lauren sebagai sutradara sekaligus penulis naskah menyuguhkan film ini membuat penonton tidak akan bosan. Apalagi, acting para pemainnya sudah tidak diragukan lagi. Film berdurasi 118 menit ini telah tayang di bioskop seluruh Indonesia.

4. Aquaman and The Lost Kingdom

Aquaman and The Lost Kingdom

Aquaman and The Lost Kingdom akhirnya bisa ditonton pada 20 Desember 2023. Tapi saat ini, jaringan besar bioskop di Indonesia sudah membuka pemesanan tiket lebih dulu (advance ticket sales) untuk film garapan DC Comics ini.

Dalam film Aquaman and The Lost Kingdom, Arthur Curry (Jason Momoa) harus kembali melawan Black Manta (Yahya Abdul-Mateen II) yang sekarang semakin kuat dan menjadi ancaman besar bagi kehidupan Atlantis. Arthur terpaksa bekerja sama dengan Orm (Patrick Wilson) saudaranya sekaligus musuhnya demi nasib Atlantis.

James Wan sebagai sang sutradara menemukan banyak rintangan saat menggarap sekuel dari Aquaman (2018 ini). Timnya pun harus melakukan tiga kali syuting ulang dalam membuat film ini. Semuanya dikatakan James Wan demi memenuhi standar produser, studio produksi, hingga ekspektasi penonton Aquaman.

5. 13 Bom di Jakarta

13 Bom di Jakarta

Film 13 Bom di Jakarta disebut sebagai film action Indonesia terbesar tahun ini. Fil garapan Visinema Picturesini mengambil pendekatan practical effect yang dilakukan dalam produksinya sehingga seluruh adegan terasa lebih nyata.

Angga Dwimas Sasongko sebagai sutradara Film 13 Bom di Jakarta mengungkapkan film ini ingin mendorong batas untuk menciptakan ketegangan yang mencekam dari rentetan peristiwa yang terjadi dalam film. Ledakan dan senjata asli digunakan dalam di film ini untuk menghadirkan pengalaman yang immersive.

Film ini merupakan berkolaborasi dengan Barunson E&A, produser film pemenang Oscar, Parasite. 13 Bom di Jakarta menceritakan sekumpulan teroris melancarkan serangannya dengan ancaman 13 bom yang disebar di seantero Jakarta.

Badan Intelijen dan agen rahasia berusaha menelusuri orang-orang yang dianggap terlibat dalam serangan. Misi tim agen rahasia pun menjadi rumit ketika mereka mencurigai adanya penyusup dalam tim.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Laila Ramdhini pada 23 Dec 2023 

Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Redaksi pada 29 Des 2023  

Editor: Redaksi Daerah
Redaksi Daerah

Redaksi Daerah

Lihat semua artikel

Related Stories