Nasional
Warren Buffett: 10 Hal yang Bikin Orang Sulit Kaya
JAKARTA — Warren Buffet merupakan salah satu investor yang paling sukses di dunia. Tidak hanya itu, ia juga dikenal dengan kebijaksanaannya dalam mengelola keuangan yang sederhana dan masuk akal.
Nasihat yang ia berikan sangat layak didengarkan, terutama jika hal itu bisa membantu kita menghindari kesalahan dalam mengelola uang, apalagi salah membeli barang yang akhirnya justru membuang-buang uang.
Menurut Buffet, ada 10 hal yang sering dilakukan orang miskin yang justru hanya akan membuang-buang uang saja.
BACA JUGA: 5 Aturan Investasi Warren Buffett untuk Investor Pemula
Pembelian Tidak Berguna yang Dilakukan Orang Miskin Menurut Warren Buffett

1. Investasi Bernilai Rendah
Seperti yang dilansir dari GOBankingRates, menurut Warren Buffett, investasi terpenting yang bisa Anda lakukan adalah berinvestasi pada diri sendiri.
Pengetahuan yang Anda miliki akan terus bertembuh seperti bunga majemuk.
Warren Buffett juga memiliki salah satu prinsip yang terkenal, yaitu berusaha menjadi lebih pintar setiap hari. Ia merekomendasikan kegiatan membaca, bahkan menghabiskan sekitar 80% waktunya untuk membaca.
Buffett menyarankan siapapun yang ingin sukses untuk membaca hingga 500 halaman per hari.
2. Utang Kartu Kredit

Warren Buffett sangat menentang penggunaan utang kartu kredit. Ia justru lebih memilih membayar dengan uang tunai daripada menggunakan kartu.
“Saya punya kartu American Express sejak 1964,” kata Buffett kepada Yahoo Finance. “Tapi 98% waktu saya membayar dengan uang tunai.”
3. Lebih Fokus pada Jumlah daripada Kualitas
Menurut Buffett, lebih baik membeli saham perusahaan hebat dengan harga wajar daripada perusahaan biasa dengan harga murah.
Buffett tidak tertarik membeli sesuatu hanya karena murah. Prinsip ini juga berlaku dalam kehidupan sehari-hari. Mengejar kuantitas sering kali terlihat menguntungkan dalam jangka pendek, tetapi bisa lebih merugikan dalam jangka panjang.
4. Pengeluaran yang Tidak Diperlukan

Buffett tidak memedulikan teknologi terbaru atau barang bermerek. Bahkan, menurut AP Moneywise, ia menggunakan ponsel lipat seharga sekitar USD 20 selama bertahun-tahun, sebelum akhirnya beralih ke iPhone pada 2020.
Nasihat Buffett sederhana, jangan menabung dari sisa uang setelah belanja, tapi belanjakan sisa uang setelah menabung.
BACA JUGA: Warren Buffett Ternyata Tak Minat Investasi Emas, Ini 5 Alasannya!
5. Beli Mobil Baru
Mobil adalah aset yang nilainya terus turun. Bahkan menurut Kelley Blue Book, harga mobil baru bisa turun sampai 20% hanya dalam tahun pertama.
Karena itu, Buffett lebih memilih membeli mobil bekas dengan harga yang jauh lebih rendah.
6. Membeli Barang dengan Harga Penuh

Warren Buffett hobi berburu diskon. Bahkan, ia pernah mentraktir Bill Gates makan di restoran cepat saji dengan menggunakan kupon.
Hal ini adalah bukti bahwa Buffett sangat menghargai nilai dari sebuah penawaran terbaik.
7. Terlalu Sering Keluar Malam
Buffett memiliki pola makan yang sangat sederhana bahkan jarang makan di luar.
Dalam biografinya The Snowball, ia mengatakan bahwa ia tidak masalah makan makanan yang sama berulang-ulang.
8. Menyia-nyiakan Peluang
Sejak muda, Buffett sudah terbiasa mencari penghasilan tambahan, mulai dari mengantar koran, menjual bola golf bekas, hingga mencuci mobil. Jika tidak menemukan peluang, ia akan mencoba menciptakan peluangnya sendiri.
9. Judi

Dalam rapat pemegang saham Berkshire Hathaway tahun 2007, Warren Buffett menyebut judi sebagai sesuatu yang “secara sosial menjijikkan”.
Ia menyebut judi sebagai “pajak atas ketidaktahuan” dan menilai pemerintah seharusnya tidak mempermudah masyarakat menghabiskan uang jaminan sosial untuk berjudi.
Jika punya uang lebih, Warren Buffett justru menyarankan untuk tidak menghamburkannya untuk berjudi.
10. Hidup Melebihi Kemampuan
Saat tergoda membeli sesuatu, Warren Buffett menyarankan untuk bertanya pada diri sendiri: apakah ini benar-benar kebutuhan atau hanya keinginan?
Dalam sebuah pertemuan tahun 2009, Warren Buffett juga mengingatkan agar kita tidak menyamakan biaya hidup dengan standar hidup.
Menurutnya, uang tidak bisa membeli kesehatan atau cinta, dua hal paling berharga dalam hidup.
BACA JUGA: Hati-hati Saham Murah Bisa Bikin Boncos! Simak Penjelasan Warren Buffett
Itu tadi beberapa pembelian yang kurang berguna yang membuat kita tak kunjung kaya menurut Warren Buffett.
Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh pada 08 Jan 2026
